Elektabilitas Puan Maharani Mencapai 4 besar Menurut Survei KedaiKOPI

- 3 September 2022, 17:00 WIB
Puan Maharani.
Puan Maharani. /Youtube.com/DPRD DIY

MEDIA JABODETABEK – Berikut perkembangan informasi mengenai hasil survei dari salah satu lembaga survei terhadap tokoh nasional menjelang pilpres 2024.

Menurut Direktur Eksekutif Lembaga Survei Kelompok Kajian dan Diskusi Opini Publik Indonesia (KedaiKOPI) Kunto Adi Wibowo, elektabilitas Puan Maharani yang merupakan Ketua DPR RI terus meningkat dan mencapai posisi 4 besar capres.

Kunto menjelaskan hasil surveinya mengenai alasan para responden yang memilih Puan adalah karena sosoknya yang tegas, berani dan cerdas.

Baca Juga: Tema dan Link Twibbon Hari Pelanggan Nasional 2023 Terkece yang dapat Diunduh Secara Gratis di Sini!

Survei yang dilakukan oleh kedaiKOPI dilaksanakan pada tanggal 3-18 Agustus 2022. Metode yang digunakan adalah face to face interview.

Jumlah responden yang ditentukan sebanyak 1197 responden. Ke Seluruh responden tersebut tersebar secara proporsional di seluruh wilayah Indonesia.

Dalam metode survei terbuka yang dimana responden tidak diberikan pilihan nama calon, Ganjar Pranowo Gubernur Jawa Tengah mendapat perolehan 26 persen.

Baca Juga: Update Harga Pertalite, Pertamax Terbaru Hari ini 3 September 2022 Setelah Resmi Naik

Di urutan kedua, ada Menteri pertahanan Prabowo Subianto dengan perolehan 18 persen. Anies Baswedan Gubernur DKI Jakarta menyusul di bawahnya dengan perolehan 14 persen.

Halaman:

Editor: Nurul Fitriana

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x