Tanggal 9 Juli 2022 Hari Apa, Memperingati Apa? Berikut Ulasan Lengkapnya

- 25 Juni 2022, 15:00 WIB
Ilustrasi kalender bulan Juli
Ilustrasi kalender bulan Juli /Pixabay

Satelit B2P diluncurkan secara konvensional melalui sistem roket seperti halnya satelit A1 dan A2 pada 20 Maret 1987.

Hal itu akibat dari kecelakaan pesawat Challenger yang meledak di udara serta menewaskan kru pesawat.

Peluncuran yang dijadwalkan pada 1986 ditunda setahun hingga pada 13 April 1990, Satelit Palapa B2 dilakukan perbaikan.

Sattel Technologies ditunjuk sebagai pelaksana. Satelit ini diluncurkan melalui Delta 6925 dan dinamakan Satelit Palapa B2R hingga peluncuran Satelit Palapa B4 pada 14 Mei 1992 dan memiliki masa waktu beroperasi hingga 2005.

Regenerasi selanjutnya, Satelit Palapa C1 dan Satelit Palapa C2 yang mengangkasa pada 1996.

Walau dibuat oleh perusahaan yang sama dengan Palapa A dan B, Palapa C mampu menjangkau area lebih luas seperti Asia Tenggara, sebagian China, India, Jepang dan Australia.

Selain itu, Satelit Palapa C juga dioperasikan di dalam negeri yaitu oleh Satelindo yang sekarang berganti nama menjadi Indosat.

Proyek ini terus berkembang hingga Satelit Palapa D mengorbit pada 2009 hingga 2024.

Pada Satelit Palapa D yang dibuat oleh Thales Alenia Space di Prancis dengan komponen platform SpaceBus 4000-B3 satelit ini mencakup Asia, Asia Tenggara dan seluruh Indonesia.

Itulah informasi lengkap mengenai peristiwa dari peringatan Hari Satelit Palapa yang jatuh setiap tanggal 9 Juli.***

Halaman:

Editor: Eria Winda Wahdania


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah