Presiden Jokowi Akan Menghadiri KTT COP26, Apa yang Akan Dibicarakan

- 1 November 2021, 21:40 WIB
Jokowi banjir pujian usia hadiri KTT G20, Presiden Prancis Emmanuel Macron tulis status Facebook dalam Bahasa Indonesia.
Jokowi banjir pujian usia hadiri KTT G20, Presiden Prancis Emmanuel Macron tulis status Facebook dalam Bahasa Indonesia. /Facebook.com/Emmanuel Macron

MEDIA JABODETABEK – Presiden RI Joko Widodo mulai melaksanakan serangkaian kunjungan kerjanya di Glasgow, Skotlandia, pada hari Senin dengan jadwal kegiatan yang cukup padat.

Presiden Jokowi akan melakukan pertemuan bisnis dengan perusahaan Inggris yang akan berinvestasi di Indonesia.

“Kegiatan Presiden sudah sangat-sangat padat. Acara dimulai dengan pertemuan bisnis dengan beberapa perusahaan Inggris yang berencana untuk berinvestasi baru atau menambahkan investasi baru di Indonesia, termasuk di bidang investasi hijau,” tutur Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dalam keterangan yang didapat di Jakarta, Senin.

Baca Juga: Hore! Dufan Sudah Buka Lagi, Cek Cara Beli Tiket dan Syarat Masuk. Kuota Terbatas Periode 1 sampai 30 November

Selanjutnya, Presiden Jokowi akan mengikuti upacara pembukaan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Pemimpin Dunia COP26 yang digelar di Scottish Event Campus (SEC). Presiden Jokowi akan menyatakan “national statement” dalam konferensi tersebut.

Di tengah-tengah acara KTT COP26, Presiden Jokowi akan melaksanakan pertemuan bilateral dengan sejumlah pemimpin negara dan sejumlah pihak, antara lain Perdana Menteri Inggris, Perdana Menteri Palestina, Presiden Amerika Serikat, CEO Rockefeller, Jeff Bezos dan Bill Gates.

Baca Juga: Lionel Messi Akan Kembali ke Barcelona? Begini Tanggapan Pemain Anyar PSG: Saya Ingin...

“Presiden juga akan mengunjungi Paviliun Indonesia dan melakukan serangkaian pertemuan bilateral,” tambah Retno.

Di sore hari, Presiden Jokowi akan hadir di VVIP Reception yang diadakan oleh Perdana Menteri Inggris Boris Johnson di Kelvingrove Art Museum, Glasgow, Skotlandia. ***

Editor: Ricky Setiawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x