Bolehkah Minum Air Ruqyah? Berikut Jawabannya Lengkap Dengan Cara Membuat Air Ruqyah yang sesuai Ajaran Islam

- 3 Agustus 2022, 08:28 WIB
Ilustrasi air ruqyah
Ilustrasi air ruqyah /Pixabay

Dahulu para nabi dan orang-orang shalih senantiasa menangkis setan-setan dari anak Adam dengan apa yang diperintahkan Allah dan Rasul-Nya. 

Ruqyah biasanya digunakan untuk mengobati penyakit, tetapi sebenarnya ruqyah juga menjadi media untuk membentengi diri dari gangguan sihir.

Ruqyah terdapat dalam salah satu surat Al-quran yaitu surat Al-Isro ayat 82, yang menjelaskan bahwa Alquran diturunkan sebagai obat bagi manusia.

Allah SWT berfirman dalam surat Al-Isro ayat 82,  "Dan Kami turunkan dari Alquran (sesuatu) yang menjadi penawar dan rahmat bagi orang yang beriman."

Baca Juga: 7 Rekomendasi Tempat Wisata Taman Nasional Bantimurung Bulusaraung, Makassar

Dalam praktiknya, penyakit yang disinggung adalah:

• Pengaruh mata yang jahat (‘ain),

• Penyebaran bisa racun (humah)

• Penyakit namlah (humah).

Dalam hadits Shahih Muslim, 14/185, kitab As Salam, bab Istihbab Ar Ruqyah Minal ‘Ain Wan Namlah membicarakan terapi ruqyah, Imam An Nawawi berkata dalam Syarah Shahih Muslim: “Maksudnya, ruqyah bukan berarti hanya dibolehkan pada tiga penyakit tersebut. Namun, maksudnya bahwa Beliau ditanya tentang tiga hal itu, dan Beliau membolehkannya. Andai ditanya tentang yang lain, maka akan mengizinkannya pula. Sebab Beliau sudah memberi isyarat buat selain mereka, dan Beliau pun pernah meruqyah untuk selain tiga keluhan tadi."

Halaman:

Editor: Putri Amaliana

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini