Innahu Min Sulaimaana, Sebenarnya Doa Untuk Apa ? Berikut Penjelasan Ustadz Abdul Somad

- 17 September 2021, 21:42 WIB
Ilustrasi Al Quran. Innahu Min Sulaiman Lengkapnya Innahu Min Sulaimana Wainnahu Bismillahirrohmanirrohim, Arab dan Arti Sebenarnya
Ilustrasi Al Quran. Innahu Min Sulaiman Lengkapnya Innahu Min Sulaimana Wainnahu Bismillahirrohmanirrohim, Arab dan Arti Sebenarnya /Hening Prihatini/Pexels/Rodnae Production

MEDIA JABODETABEK - Akhir-akhir ini bacaan Innahuu min Sulaimaana wa innahuu bismil laahir Rahmaanir Rahiim viral di media sosial.

Banyak pengguna Tiktok dan lainnya memperdengarkan bacaan tersebut kepada hewan yang belum jinak langsung diam.

Bahkan ayat tersebut disebut-sebut sebagai doa Nabi Sulaiman, benarkah demikian ?

Baca Juga: Bacaan Innahu Min Sulaimana Wainnahu Bismillahirrohmanirrohim , Hewan Bisa Jinak, Tulisan Arab dan Latin

Ustadz Abdul Somad menjelaskan tentang ayat tersebut, sebenarnya bacaan tersebut merupakan surat An-Naml ayat 30 yang bunyikan sebagai berikut:

هٗ مِنۡ سُلَيۡمٰنَ وَاِنَّهٗ بِسۡمِ اللّٰهِ الرَّحۡمٰنِ الرَّحِيۡمِۙ

Innahuu min Sulaimaana wa innahuu bismil laahir Rahmaanir Rahiim

Artinya: Sesungguhnya (surat) itu dari Sulaiman yang isinya, "Dengan nama Allah Yang Maha Pengasih, Maha Penyayang.

Baca Juga: Viral di Tik Tok, Ini Doa Nabi Sulaiman untuk Menjinakkan Hewan Lengkap dengan Tulisan Arab, Latin dan Artinya

Ayat tersebut sebenarnya surat yang dikirimkan oleh Nabi Sulaiman kepada Ratu Bilqis.

UAS menjelaskan, saat itu Nabi Sulaiman sedang melaksanakan inspeksi pasukannya.

Namun pada saat isnpeksi, Nabi Sulaiman tidak melihat burung Huhud di antara pasukannya.

Baca Juga: Kalender Jawa Oktober 2021, Lengkap Dengan Weton dan Hari Buruk

Hingga akhirnya, burung Hudhud datang terlambat, dan memberikan laporan kepada Nabi Sulaiman.

Dalam laporannya, Burung Hudhud mengatakan jika melihat sebuah kerajaan besar dan megah yang pemimpinnya seorang wanita bernama Ratu Bilqis.

Kemudian Nabi Sulaiman mencari tahu lebih dalam tentang kerajaan tersebut, hingga akhirnya Nabi Sulaiman menuliskan sebuah surat.

Baca Juga: Bacaan Doa yang Bisa Menyembuhkan Segala Macam Penyakit Pada Manusia

"Innahu Min Sulaiman Wainnahu Bismillahirrohmanirrohim, Alla Ta’luu Alayya Wa’Tuuni Muslimiin"

"Hai Kerajaan Bilqis, wahai Ratu Bilqis Raja Saba, janganlah engkau lebih tinggi daripada Aku, datanglah kalian ke Kerajaanku dalam keadaan berserah diri kepada Allah." jelas UAS dalam video youtube yang diunggah oleh akun SYMS pada 22 Agustus 2021.

Kemudian UAS menjelaskan lebih dalam, ayat yang berbunyi Innahu Min Sulaiman Wainnahu Bismillahirrohmanirrohim,surat pertama Nabi Sulaiman yang memakai Bismillah.

Baca Juga: Berikut Doa Minta Agar Sholat Diterima oleh Allah SWT Terjemahan Bahasa Indonesia

Surat An Naml sendiri terdiri dari 98 ayat, termasuk dalam golongan surat- surat Makkiyyah dan diturunkan sesudah surat Asy Syu'araa'.

Dinamakan An Naml, karena pada ayat 18 dan 19 terdapat perkataan An Naml (semut), di mana raja semut mengatakan kepada anak buahnya supaya masuk ke sarangnya masing-masing, supaya jangan terpijak oleh Nabi Sulaiman dan tentaranya yang akan melalui tempat tersebut.

Nabi Sulaiman dikenal dengan mukjizatnya yang mampu menjinakkan hewan liar.

Bahkan pasukan nabi Sulaiman terdiri dari hewan dan juga bangsa jin.***

Editor: Ricky Setiawan


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x