Daftar Lengkap Ayat-ayat Ruqyah dari Al Quran yang Bisa Dibacakan untuk Mengobati Sakit Karena Gangguan Jin

15 Desember 2021, 22:38 WIB
adftar ayat-ayat ruqyah /Pexels / RODNAE Production.

MEDIA JABODETABEK - Salah satu metode pengobatan yang diajarkan dalam Islam adalah dengan Ruqyah Syari'iyah yang menggunakan bacaan dari ayat ayat Al Quran.

Ruqyah bisa digunakan untuk pengobatan yang diakibatkan karena gangguan jin atau non medis.

Perlu diketahui, pengobatan dengan metode ruqyah harus sesuai dengan syariat islam.

Baca Juga: Bacaan Doa Mengusir Mahluk Halus, Dijamin Jin dan Setan Tidak Akan Mengganggu Lagi

Adapun syariat yang diajarkankan dengan memohon pertolongan dan berdoa hanya kepada Allah Subhanahu Wata'ala melalui bacaan ayat Al Quran.

Di dalam surat AL Isra ayat 82, Allah Subhanahu Wata'ala berfirman yang artinya:

"Dan kami turunkan dari Al Quran sesuatu yang menjadi penawar dan rahmat bagi orang-orang yang beriman, dan Al Quran itu tidaklah menambah kepada orang-orang yang zalim kecuali kerugian"

Baca Juga: Doa Agar Diberi Keselamatan dari Musibah dan Marabahaya, Baca Ini Kata Aa Gym

Lalu bagaimana hukum ruqyah ? Di dalam sebuah hadits disebutkan, dibolehkan asal tidak mengandung kesyirikan.

"Ruqyah itu boleh asal tidak mengandung syirik," Hadits riwayat Muslim.

Ruqyah bisa dilakukan sendiri atau mandiri, dan bisa juga dengan pertolongan ustadz atau praktisi ruqyah syari'iyah.

Baca Juga: Nggak Perlu Kode Lewat Story, Cukup Baca Doa Ini Dijamin Rindumu Langsung Bertemu

Adapun bacaan ruqyah yang dasar adalah, Surat Al Fatiha, Al Baqarah ayat 1 sampai 5, Ayat Kursi, Surat Al Ikhlas, Al Falaq dan An-Nas.

Selain itu ada banyak ayat ayat ruqyah yang lain, berikut daftar surat dan ayatnya.

1.Al Baqarah ayat 1-5
2.Al Baqarah ayat 102
3.Al Baqarah ayat 255
4.Al Baqarah ayat 284-286
5.An Nisa ayat 56,166-169
6.Al Maidah ayat 33-37
7.Al-Anfal ayat 9-14
8.Al Hijr ayat 16-18
9.Al Isra ayat 110-111
10.Al-Anbiya ayat 70

Baca Juga: Ciri-Ciri Ada Sihir Dalam Tubuh, Diantaranya Bermimpi, Kematian, dan Terjatuh, Solusinya Rutin Ruqyah Mandiri


11.As Saffat ayat 1-10
12.Ad-Dukhan ayat 43-50
13.Al-Jathiya 7-11
14.Al-Ahqaf ayat 29-34
15.Ar Rahman ayat 32-44
16.Al Haqqah ayat 25-37
17.Al-Buruj ayat 1-22
18.Al-A’la ayat 1-19
19.Az-Zalzalah ayat 1-8
20.An-Nasr ayat 1-3
21.Yunus ayat 81-82
22.Al A’raf ayat 18, 117-122
23.Thaha ayat 69-70
24.Al-Furqan ayat 32
25.Anbiya’ ayat 18, 70

Baca Juga: Doa agar Dia Merindukan Kita, Amalkan dengan Menyebut Nama dan Membayangkan Wajahnya


26.An-Nur ayat 39
27.Al-Isra’ ayat 81
27.Fushilat ayat 42
28.Fatir ayat 10
30.Kahfi ayat 98
31.Al Isra’ ayat 82
32.Fushilat ayat 44
33.At-Taubah ayat 14-15
34.Yunus ayat 57
35.An Nahl ayat 67-69
36.Ash-Syu’ara ayat 75-80

Itulah daftar ayat ruqyah yang bisa dibaca untuk menyembuhkan penyakit karena gangguna jin, semoga bermanfaat.***

Editor: Ricky Setiawan

Tags

Terkini

Terpopuler