Khutbah Jumat Singkat Terbaru Maret 2021 Tentang Sabar Disaat Terkena Musibah atau Bencana

2 Maret 2021, 23:56 WIB
Contoh materi teks khutbah Jumat tema istiqomah hijarah dan tetap semangat di tahun baru 2021 edisi terbaru lengkap dengan doanya. Para umat islam akan salat Jumat pada 8 Januari 2021 /Pixabay/Konevi/

MEDIA JABODETABEK - Sahabat muslim, berikut ini khutbah Jumat singkat dan terbaru 2021 tentang sabar.

Assalamualaikum Warah matullahi wabarakatuh.

الحَمْدُ للهِ الَّذِيْ أَنْزَلَ السَّكِيْنَةَ عَلَى قُلُوْبِ اْلمُسْلِمِيْنَ المُؤْمِنِيْنَ، وَجَعَلَ الضِّياَقَ عَلَى قُلُوْبِ الْمُنَافِقِيْنَ وَالْكَافِرِيْنَ. أَشْهَدُ أَنْ لَا إِلَهَ إِلَّا اللهُ الْمَلِكُ اْلحَقُّ اْلمُبِيْنُ. وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ الصَّادِقُ الْوَعْدِ الأَمِيْنِ. اللَّهُمَّ صَلِّ وَسَلمِّ عَلَى سَيِّدِنَا وَمَوْلَانَا مُحَمَّدٍ المَبْعُوْثِ رَحْمَةً لِلْعَالَمِيْنَ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ وَالتَّابِعِيْنَ لَاحَوْلَ وَلَاقُوَّةَ إِلَّا بِاللهِ اْلعَلِيِّ اْلعَظِيْمِ. أَمَّا بَعْدُ
أَيُّهاَ اْلحَاضِرُوْنَ اْلمُسْلِمُوْنَ رَحِمَكُمُ اللهُ أُوْصِيْكُمْ وَإِيَّايَ بِتَقْوَى اللهِ. قَالَ اللهُ تَعَالىَ فِي كِتَابِهِ الْكَرِيْمِ: وَمَن يَتَّقِ اللَّهَ يَجْعَل لَّهُ مَخْرَجًا وَيَرْزُقْهُ مِنْ حَيْثُ لَا يَحْتَسِ

Di awal tahun 2021 negeri ini dilanda banyak musibah dan bencana alam, mulai dari banjir dan longsor. Islam selalu mengajarkan kita untuk selalu bersabar dalam kondisi apappun bahkan saat terkena musibah. 

Baca Juga: Penyebar Video Syur 14 Detik Tertangkap,  Akankah Gabriella Larasati Jadi Tersangka?

Karena sabar merupakan sesuatu yang penting di dalam ajaran Islam. Karena dengan sabar dijadikan oleh Allah Subhanahu Wata'ala sebagai salah satu sebab dari berbagi sebab untuk mendapatkan pertolongan dan kebersamaan bersama Allah.

Di dalam surat Al Baqarah ayat 153 Allah subhanahu wata'ala berfirman :

يٰۧااَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوا اسْتَعِيْنُوْا بِالصَّبْرِ وَالصَّلٰوةِۗ إنَّ اللّٰهَ مَعَ الصّٰبِرِيْنَ

Yang artinya : Wahai ora-orang yang beriman! Mohonlah pertolongan (kepada Allah) dengan sabar dan shalat, Allah beserta orang-orang yang sabar,"

Baca Juga: Rina Gunawan Meninggal, Bukan Hanya Duka Bagi Keluarga Tapi Juga Para Selebrit Tanah Air

Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam bersabda:

اَلصَّبْرُ نِصْفُ الْإِيْمَانِ

“Sabar adalah separuh dari iman.” (HR. Abû Na‘îm dan al-Khathîb)

Ajaran sabar begitu penting dalam Islam, sehingga porsinya separuh dari kesempurnaan kualitas dan tingkat keimanan kita.

Hadirin shalat Jumat yang dirahmati Allah.

Baca Juga: Daftar Harga dan Spesifikasi Lengkap HP Samsung Seri A, S, M, dan Note

Dunia ini penuh dengan peristiwa dan kejadian yang mendadak. Pada satu sisi, manusia merasakan bahagia dekat dengan orang yang disayangi dan dicintai, tetapi tiba-tiba terdengar berita kematiannya. Pada sisi lain, manusia berada dalam keadaan sehat walafiat dan rezeki yang melimpah, tetapi tiba-tiba ia jatuh sakit, masa depannya suram, hartanya habis tersia-siakan.

Dunia ini ada anugerah, ada ujian, ada kegembiraan dan ada kesedihan, ada cita-cita serta ada derita. Dunia ini tidak ada yang langgeng (baqâ’), tetapi sifatnya fanâ’. Sesuatu yang jernih bisa berubah keruh, kesenangan bisa berubah menjadi keperihatinan dan kesedihan bahkan kesengsaraan.

Alangkah janggal orang yang tertawa tetapi tidak pernah menangis; alangkah janggal orang yang penuh kemewahan tetapi tidak pernah merasakan kesulitan; alangkah janggal orang yang bahagia tetapi tidak pernah sedih, bukan?

Baca Juga: 22 Lagu Top Justin Bieber Versi Billboard

Inilah realitas dunia. Ada bahagia, ada sengsara, ada gembira ada sedih, ada suka dan ada duka. Oleh karena itulah, musibah bagi orang mukmin dipandang sebagai ujian.

Bagi orang mukmin keberadaan dunia yang penuh dengan lika-liku dan dinamika kehidupan ini dihadapi dengan penuh kesabaran, karena sabar itulah obat dari penyakit-penyakit yang mengguncang dunia.

Mengapa islam menyuruh atau mengajarkan kita untuk bersabar meskipun dalam keada susah tertimpa musibah atau bencana ?

Baca Juga: Varian Baru Virus Corona Ternyata Sudah Ada di Indonesia, Cek Faktanya

Karena ada banyak manfaat akan diperoleh bagi orang-orang sabar. Adapun manfaat atau keutamaan bagi orang yang sabar adalah :

Pertama : Orang bersabar akan mendapatkan keselamatan dan keberuntungan, Allah Subhanahu Wata'ala berfirman dalam surat Ath-Thalaq ayat 1 dan 2 yang artinya :

"Barang siapa yang bertaqwa kepada Allah, nicaya Dia akan mengadakan baginya jalan keluar dan memberinya rezzeki dari arah yang tiada disangka-sangka"

Baca Juga: Billie Eilish Dibikin Nangis Oleh Justin Beiber Lewat Surat, Kira-kira Apasih Isi Suratnya?

Maksud dari ayat tersebut, barang siapa yang selalu bertaqwa kepada Allah dengan penuh kesabaran dan keikhlasan dan hanya memohon kepada Allah, nicaya Allah akan mencarikan jalan keluar bagi segala kesulitan yang dihadapi.

Yang kedua : Mendapatkan kemenangan atas musuh-musuhnya
Dalam menghadapi situasi apapun, hendaknya kita selalu bersikap sabar, jangan emosi dilawan dengan emosi, jika ada orang yang marah hadapi dengan kesabaran dan ketenangan, insyaallah, Allah akan membrikan kemudahan dan kemenangan.

Seperti yang difirmankan oleh Allah Subahnahu Wata'ala dalam surat Hud ayat 49 yang artinya :

"Maka bersabarlah, sesungguhnya kesudahan yang baik adalah bagi orang-orang yang bertaqwa,"

Baca Juga: Bocoran Info Prakerja Gelombang 13, Buka Awal Maret 2021

yang ketiga : Berhasil mendapatkan apa yang diharapkan.
Bagi yang menjalankan pekerjaan atau usaha, jka dijalani dengan sabar dan berdoa, maka Allah akan memberikan kemudahan dan memberikan apa yang diinginkan.

Seperti firman Allah dlam surat Al -A'raf ayat 13 yang artinya :

"Dan telah sempurnalah perkataan Tuhanmu yang baik (sebagai janji) untuk Bani Israil disebabkan kesabaran mereka,"

Baca Juga: Apa Alasan Hari Jumat Juga Dikenal Dengan Sebutan Sayyidul Ayyam

Sebagian ulama mengatakan, Nabi Yusuf mengirim surat balasan kepada Nabi Ya’qub yang isinya antara lain, “Nenek moyang anda benar-benar bersabar, sehingga mereka memperoleh keberhasilan. Karena itu, bersabarlah sebagaimana mereka bersabar, niscaya apa yang menjadi maksud anda akan berhasil, sebagaimana keberhasilan mereka.”

Manfaat sabar berikutnya, Dicintai oleh Allah subhanahu Wata'ala.
Allah sangat mencitai orang-orang yang sabar, terlebih jika sabar dalam menghadapi ujian saat tertimpa musibah atau bencana.

"Allah mencitai orang-orang yang sabar" quran surat Ali Imran ayat 146.

Keutamaan orang yang sabar ke lima adalah mendapatkan derajat yang tinggi did alam surga.

Baca Juga: Ingat! 12 Maret Tidak Libur, Berikut Jadwal Terbaru Cuti Bersama 2021

Kemudian manfaat sabar yang enam, mendapatkan kemulian yang besar di sisi Allah Subhanahu Wata'ala.

“Keselamatan atasmu berkat kesabaranmu.” (QS Ar-Ra’d 24).

Yang terkahir mendapatkan pahal di luar dugaan yang tidak mampu dihitung oleh manusia.

“Sesungguhya hanya orang-orang yang bersabarlah yang dicukupkan pahala mereka tanpa batas.” (QS Az-Zumar 10).

Kiranya jelaslah bagi kita bahwa kebaikan dunia dan akherat terdapat dalam kesabaran. Rasulullah SAW bersabda: “Tidak seorang pun diberi pemberian yang lebih baik dan lebih luas daripada sabar.”

Baca Juga: Apa Alasan Hari Jumat Juga Dikenal Dengan Sebutan Sayyidul Ayyam

Umar bin Khaththab ra berkata: “Semua kebaikan orang-orang mukmin itu tersimpan dalam sabar yang hanya sesaat.”

Ekistensi orang mukmin di antara manusia ini sungguh menakjubkan, karena karakteristik baiknya dalam menghadapi kondisi senang maupun kesulitan, sebagaimana disebutkan dalam hadits:

إِنْ أَصَابَتْهُ سَرَّاءُ شَكَرَ فَكَانَ خَيْرًا لَهُ، وَإِنْ أَصَابَتْهُ ضَرَّاءُ صَبَرَ فَكَانَ خَيْرًا لَهُ

Artinya: ”Seorang mukmin itu bila mendapatkan kesenangan, maka ia bersyukur, karena bersyukur itu lebih baik baginya; dan bila ditimpa sesuatu kesulitan, maka ia bersabar, karena sabar itu lebih baik baginya.” (HR. Muslim)

Baca Juga: Ahamdulillahi Robbil Alamin Artinya Segala Puji Bagi Allah Tuhan Semesta Alam, Berikut Penjelasan Singkatnya

Dengan demikian, jelas ajaran kesabaran sangat penting diaktualisasikan dalam kehidupan sehari-hari, dalam berbagai sendi dan dinamika kehidupan, terutama tentu ketika tertimpa musibah.

Bagi orang mukmin yang bisa menjalani dan menghadapi musibah dengan sabar, maka ia diberikan petunjuk, ampunan, dan rahmat dari Allah Taala.

Semoga Allah Subhanahu Wata'ala memberikan kita semua kesabaran kekuatan terutama untuk orang-orang yang sedang terimpa musibah, semoga Allah meringankan beban atau ujian kita semua, Aamiin Aamiin ya robbal 'alamin.

Itulah khutbah singkat ini semoga bermanfaat bagi kita semua, Aamiin ya robbal 'Alamin, Wassalamualaikum Warah Matullahi wabarakatuh.***

Editor: Ricky Setiawan

Tags

Terkini

Terpopuler