Asyik, Polisi Tidak Berjaga di Jalur Tikus Selama Penyekatan PPKM Darurat di Jakarta

- 16 Juli 2021, 22:46 WIB
Polda Metro jaya tambah titik penyekatan di Jakarta
Polda Metro jaya tambah titik penyekatan di Jakarta /Facebook/TMC POlda Metro Jaya

MEDIA JABODETABEK - Jalan tikus bisa menjadi alternatif bagi yang ingin masuk ke Jakarta selama PPKM Darurat.

Meski ada pos penyekatan di sejumlah titik di Jakarta, namun Polisi tidak menjaga jalur-jalur tikus yang mengarah ke Jakarta.

Polisi sengaja tidak memberikan penjagaan di jalan-jalan tikus, karena dinilai kurang efektif.

Baca Juga: Si Penyok, DPO Pelaku Pengeroyokan Anggota Polisi di TB Simatupang Sudah Tertangkap

Menurut Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo, meski jalan tikus tidak dijaga namun di ujungnya ada penyekatan.

"Terserah ya mau lewat jalan tikus atau apa, tapi ketika masuk ke tengah kota, jalan itulah yang ditutup dan kita sekat," ujar Sambodo, Jumat 16 Juli 2021, di Polda Metro Jaya.

Baca Juga: Bejat Sekali Kelakuan Ayah Tiri ini, Anak Angkatnya Disetubuhi Sejak Sekolah SMP

Sambodo menambahkan, jalur tikus dianggap tidak efektif juga akan membutuhkan banyak personel Polisi.

Dirinya yakin dengan titik penyekatan yang ada saat ini bisa membatasi mobilita masyarakat yang keluar masuk Jakarta.

Halaman:

Editor: Ricky Setiawan


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x