Tanggal 14 Oktober 2022 Memperingati Hari Apa ? Cek di Sini Informasi Selengkapnya

9 Oktober 2022, 15:25 WIB
Ilustrasi. Festival Qixi, hari kasih sayang versi orang China. /Pixabay/Photo Mix/


MEDIA JABODETABEK - Tanggal 14 Oktober 2022 hari apa, memperingati hari apa ? Simak informasinya di sini.

14 Oktober 2022 jatuh pada hari Jumat Pon dalam kalender Jawa, bertepatan dengan 18 Rabiul Awal 144 H di dalam penanggalan Hijriah.

14 Oktober adalah hari ke-287 (hari ke-288 dalam tahun kabisat) dalam kalender Gregorian.

14 Oktober memperingati hari apa ? Diperingatai sebagai hari National I Love You Day.

Baca Juga: Peringatan Dini BMKG, Waspada Cuaca Ekstrem di Jakarta Sejak 9 Sampai 15 Oktober 2022

Peringatan National I Love You Day mungkin asing bagi kamu, memang peringatan hari ini sangat jarang dirayakan di Indonesia.

Peringatan ini biasanya diadakah di Amerika Serikat yang disebut sebagai Hari Aku Cinta Kamu Nasional.

Jadi buat kamu penasaran dengan 14 Oktober hari apa sekarang sudah tahu yaitu hari untuk mengapresiasi keluarga dan teman-teman, dan orang-orang yang kamu sayangi.

Mengutip Nationaltoday.com, kisah 14 Oktober itu terkait dengan promosi sebuah melodrama pada 14 Oktober 2015.

Baca Juga: Besok Senin Apa Dalam Kalender Jawa , 10 Oktober 2022 Memperingati Hari apa ? Berikut Informasi Lengkapnya

Sutradara film percintaan itu memposting tagar #EverydayILoveYou, yang membuat esai kehebohan. Tagar tersebut menjadi viral di Twitter dan menelurkan tagar lain, #NATIONALILOVEYOUDAY.

Tagar ini dengan cepat menjadi viral di Filipina dan menyebar ke 62 negara lainnya.

Hashtag ini telah mencapai 3 juta mention di Twitter hanya dengan tiga kata sederhana, yaitu "I LOVE YOU". Bahkan, ia juga memiliki garis waktu dari masa lalu sebelum Masehi.

Pada 430 SM, Empedocles, seorang filsuf Yunani, menyarankan bahwa empat elemen dunia, air, udara, bumi, dan api, semuanya dipengaruhi oleh energi cinta dan perselisihan.

Baca Juga: Ada Apa di Tanggal 10 Oktober 2022? Memperingati Hari Apa? Simak Ulasannya

Kemudian, pada tahun 1597, William Shakespeare, penyair dan penulis drama Inggris, menerbitkan drama "Romeo and Juliet", tentang dua orang yang saling mencintai tetapi tidak dapat disatukan.

14 Oktober juga dikaitkan dengan lagu cinta Beatles yang ikonik. Pada tahun 1967, The Beatles merekam lagu "All You Need is Love" sebagai penghargaan untuk Summer of Love yang ideal.

Akhirnya tanggal 14 Oktober, tanggal yang berkaitan dengan cerita pertama, khusus dibuat oleh sutradara drama romantis Filipina.***

 

Editor: Ricky Setiawan

Tags

Terkini

Terpopuler