Tempat Wisata Taman Hijau Simpang Lima Gumul Kediri Jawa Timur, Nikmati Libur Bersama Keluarga

- 22 September 2022, 14:09 WIB
Ilustrasi liburan| Tempat Wisata Taman Hijau Simpang Lima Gumul Kediri Jawa Timur, Nikmati Libur Bersama Keluarga
Ilustrasi liburan| Tempat Wisata Taman Hijau Simpang Lima Gumul Kediri Jawa Timur, Nikmati Libur Bersama Keluarga /Pixabay.com/Stux

MEDIA JABODETABEK - Obyek wisata Taman Hijau Simpang Lima Gumul Kediri terletak dekat dengan Simpang Lima Gumul Kediri ini patut Anda nikmati saat berlibur bersama keluarga.

Sarana rekreasi dan liburan ini merupakan wana wisata yang baru dioperasikan sejak 2017 silam dengan tinggi monumen sekitar 25 meter dan luas bangunan 804 meter persegi.

Tempat wisata ini dibangun oleh pemerintah daerah setempat yang juga memiliki beberapa arena rekreasi dan hiburan ruang terbuka hijau yang menarik dikunjungi.

Obyek wisata Taman Hijau SLG ini disuguhkan untuk berbagai kalangan bisa bermain dan menikati taman ruang terbuka hijau dengan santai di tempat wisata Kediri yang sedang hits di Kediri.

Baca Juga: HUT Lantas ke 67: Pasang Twibbon Hari Lalu Lintas 2022 Terbaik Versi Dirimu untuk Diunggah di Media Sosial!

Taman hiju Simpang Lima Gumul Kediri juga memiliki sarana dan fasilitas untuk bersantai seperti bebatuan warna-warni, kolam ikan, jembatan mini, hingga kereta api lokomotif jadul.

Taman ruang terbuka hijau ini dibentuk menyerupai bukit kecil yang dilengkapi dengan sarana permainan serta konsep dari Go Green yang di sekelilingnya dikelilingi pohon yang begitu rindang.

Suasana yang sejuk dan nyaman pada sore hari dan waktu libur akhir pekan menjadi salah satu daya tarik bagi masyarakat Kediri untuk menghabiskan waktu luang di taman ini bersama keluarga dan kerabat.

Bahkan dari lokasi ini kita dapat melihat keindahan Monumen Simpang Lima Gumbul, melihat jalur untuk pengunjung berkebutuhan khusus, menikmati toilet yang bersih, dan area taman dipenuhi lampu yang menyemarakan suasana malam.

Halaman:

Editor: Eria Winda Wahdania


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x