5 Rekomendasi Wisata Bandung yang Sarat Akan Sejarah, Mengenang Pejuang di Zaman Kemerdekaan

- 18 Agustus 2022, 13:20 WIB
Monumen Bandung Lautan Api/Rekomendasi Wisata Bandung yang Sarat Akan Sejarah, Mengenang Pejuang di Jaman Kemerdekaan.
Monumen Bandung Lautan Api/Rekomendasi Wisata Bandung yang Sarat Akan Sejarah, Mengenang Pejuang di Jaman Kemerdekaan. /Humas Setda Kota Bandung/

Museum Wangsit Mandala Siliwangi terletak di Jl. Perintis Kemerdekaan, No.5, Babakan Ciamis, Sumurbandung, Babakan Ciamis, Kecamatan Sumur Bandung, Kota Bandung.

Di Museum Wangsit Mandala Siliwangi ini kita bisa melihat senjata-senjata yang dulu digunakan oleh Pasukan Kodam Siliwangi.

Baca Juga: Tanggal 19 Agustus 2022 Memperingati Apa? Apakah Libur? Begini Penjelasannya

Bukan hanya senjata militer saja, senjata tradisional yang masih terawat dengan baik di Museum Wangsit Mandala Siliwangi.

Bangunan museum ini dulunya merupakan tempat tinggal perwira Belanda yang kemudian pernah juga digunakan sebagai markas untuk bersembunyi dari Jepang saat Jepang menjajah Indonesia.

Bangunan ini kemudian diambil alih oleh Pasukan Siliwangi dan digunakan sebagai markas Divisi Siliwangi setelah Indonesia merdeka.

Baca Juga: 12 Cerita Glen Anggara Tayang Hari Ini di Bioskop XXI Jakarta, Cek Jam Tayang dan Harga Tiketnya

5. Gedung Merdeka

Gedung Merdeka merupakan salah satu Gedung bersejarah lainnya yang berada di Jl. Asia Afrika No.65, Braga, Kec. Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat.

Gedung Merdeka ini merupakan saksi sejarah berlangsungnya Konferensi Asia-Afrika pada tahun 1955.

Halaman:

Editor: Nurul Fitriana


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x