5 Wisata Alam di Labuan Bajo, Destinasi Yang Belum Banyak Diketahui Wisatawan

- 2 Agustus 2022, 11:15 WIB
5 Wisata Alam di Labuan Bajo, Destinasi Yang Belum Banyak Diketahui Wisatawan
5 Wisata Alam di Labuan Bajo, Destinasi Yang Belum Banyak Diketahui Wisatawan /Tangkapan layar Instagram @waerebo.official

Apabila ingin menyaksikan fajar, Anda disarankan memulai pendakian sekitar pukul 05.00 waktu setempat. Serta pukul 17.00 waktu setempat, agar dapat menyaksikan senja. 

Tidak disarankan untuk mendaki di waktu siang karena kondisinya masih berupa padang rerumputan, sehingga udara dapat menjadi sangat panas pada siang hari.

4. Pantai Manjarite

Pantai Manjarite di Labuan Bajo merupakan salah satu destinasi terbaik untuk snorkeling, menyaksikan keindahan pemandangan alam di bawah laut.

Kondisi geografisnya yang memiliki dasar laut cukup dangkal dan terumbu karang yang tidak terlalu banyak, ditambah airnya yang cukup tenang menjadi daya tarik bagi para pecinta snorkeling, terutama bagi pemula.

Pantai Manjarite cocok bagi wisatawan yang ingin mencoba belajar snorkeling ataupun free dive karena dasar laut yang dangkal sehingga tidak membutuhkan peralatan oksigen tambahan.

Akan tetapi, di sekitar Pulau Manjarite belum tersedia penyewaan perlengkapan, sehingga wisatawan perlu mempersiapkan sendiri ataupun menggunakan jasa wisata setempat.

5. Gili Padar

Berada di Selat Lintah, Taman Nasional Komodo, Flores, Nusa Tenggara Timur. Gili Padar atau Pulau Padar merupakan pulau yang berpenghuni dan ramah bagi para wisatawan.

Gili Padar memiliki banyak spot foto yang instagramable. Hal ini yang menjadi daya tarik utama bagi para wisatawan untuk datang berkunjung.

Halaman:

Editor: Putri Amaliana


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah