6 Rekomendasi Wisata Kuliner Khas Kebumen, Wajib Dicoba dan Cocok Dijadikan Sebagai Oleh-Oleh

- 19 Juli 2022, 15:40 WIB
Nasi Penggel dicampur dengan Sayur Lodeh, cita rasa yang enak, gurih, nikmat ngeblur jadi satu di mulut.
Nasi Penggel dicampur dengan Sayur Lodeh, cita rasa yang enak, gurih, nikmat ngeblur jadi satu di mulut. /Foto : Visitjawatengah.jatengprov.go.id/

Makanan lainnya yaitu lanting yang berbahan dasar singkong yang dibentuk bulat kecil berbentuk cincin. Lanting lebih cocok dijadikan sebagai cemilan.

Pada awalnya lanting hanya memiliki rasa gurih yang dominan, kemudian saat sudah banyak terdapat varian rasa yang ditawarkan.

Maka, tidak heran jika Kebumen mendapatkan julukan sebagai kota lanting. Cemilan ini cocok dijadikan sebagai oleh-oleh saat pulang berlibur ke Kebumen.

5. Jipang Kacang

Makanan ringan lainnya ada jipang kacang khas Kebumen. Cemilan ini terbuat dari kacang tanah yang dibalut dengan gula jawa.

Dalam proses pembuatannya kacang tanah digiling kasar kemudian disangrai dan disiram gula jawa yang kental hingga merata di atas wadah.

Kemudian tunggu hingga kering dan gula mengeras, baru bisa dipotong-potong. Rasa jipang kacang ini memiliki rasa yang manis, padat, dan legit saat digigit, sangat cocok dijadikan oleh-oleh khas dari Kebumen.

Baca Juga: Kapan Hari Libur Bulan Agustus 2022? Memperingati Hari Apa Saja? Ada HUT RI ke-77 Tanggal 17 Agustus

6. Rempeyek Yutuk

Rempeyek ini berbahan dasar yutuk sejenis hewan laut bercangkang yang biasa dijumpai di pantai dan memiliki kemiripan seperti kepiting.

Halaman:

Editor: Putri Amaliana

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x