Tanggal 26 September Hari Apa, Weton Apa, Memperingati Apa

- 25 September 2021, 21:52 WIB
tanggal 26 september 2021 hari apa, ada peristiwa apa
tanggal 26 september 2021 hari apa, ada peristiwa apa /Kanal YouTube Agan Bobby

MEDIA JABODETABEK - Tanggal 26 September 2021 jatuh hari Minggu Kliwon dalam kalender Jawa.

Bulan ke 9 dalam tahun Masehi ini terdiri dari 30 hari. September 2021 terdapat 4 kali hari Sabtu, yakni di tanggal 4, 11, 18, dan 25, kemudian 4 hari Minggu yang berada di tanggal 5, 12, 19, dan 26.

Setidaknya ada dua hari peringatan di tanggal tersebut, yakni Hari Bahasa Eropa dan Hari Kontrasepsi Sedunia.

Baca Juga: Kalender Bulan Oktober 2021 Lengkap Dengan Tanggal Merah Libur Nasional dan Peringatan Hari Besar

Tanggal 26 terdapat banyak peristiwa baik nasional maupun internasional, yang dirangkum dari berbagai sumber:

Tahun 1959 Pulau Sumatra dibagi menjadi 3 provinsi, yaitu Sumatra Utara, Sumatra Tengah, dan Sumatra Selatan.

Lalu pada tahu 1959 Daerah Istimewa Yogyakarta dijadikan provinsi,kala itu di bawah pemerintahan Sultan Hamengkubuwono IX.

Baca Juga: Hoaks atau Fakta : Komedian Tukul Arwana Meninggal Dunia, Bagaimana Kondisi Terkini Dia yang Sebenarnya

Pada tahun 1983 Stanislav Petrov, Letkol dari AD Uni Soviet melakukan pencegahan terjadinya perang nuklir karena kesalahan deteksi radar satelit Soviet.

Di tahun 1997 terjadi peristiwa kecelakaan pesawat yang menimpa Garuda Indonesia dengan nomor Penerbangan GA 152 jatuh di kawasan pegunungan dekat Medan, Saat itu musibah tersebut menjadi yang terburuk dalam sejarah, tercatat 222 penumpang dan 12 awak pesawat tewas.

Baca Juga: Jodoh Weton Minggu Kliwon 26 September 2021, Begini Cara Menghitungnya Sesuai Primbon Jawa

Kemudian tahun 1997 terjadi Sebuah gempa bumi di wilayah Italia di Umbria dan Marche meruntuhkan sebagian Basilika Santo Fransiskus dari Assisi.

Pada tahun 1998 medali emas Ben Johnson yang diraih dalam perlombaan lari 100 meter di Olimpiade Musim Panas 1988 dicabut karena terbukti menggunakan doping.

Baca Juga: Tips Mudah Hindari Penipuan Melalui WA, Cukup Cek Nomor Ponsel Pelaku

Peristiwa lainnya tahun 2002 sekitar 30 orang terbunuh dalam sebuah serangan bersenjata di sebuah kuil di Gandhinagar, India.

Lalu pada tahun 2014 Rapat paripurna DPR-RI mengesahkan RUU Pemilihan Kepala Dareah dengan hasil akhir kepala daerah dipilih oleh DPRD, kecuali Nanggröe Aceh Darussalam, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, Papua, dan Papua Barat.

Editor: Ricky Setiawan


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x