Rekomendasi 5 Tempat Wisata Bogor Termurah dan Terupdate, Liburan Rasa Eropa Cocok untuk Instagramable

22 Juli 2022, 15:32 WIB
Tempat wisata Bogor bernama Little Venice, rasa Italia /Instagram @yessinovamonikaa, @ahlulfikri_fadrian, & @japobs

MEDIA JABODETABEK - Liburan bernuansa Eropa ada di Bogor Jawa Barat Lho. Simak penjelasannya berikut ini.

Bogor yang terkenal sebagai kota hujan ini memiliki tempat wisata yang menakjubkan dan serasa berlibur ke luar negeri.

Tak heran di era saat ini yang penuh kebutuhan media sosial, para wisatawan akan mencari spot foto disaat liburan. 

Baca Juga: Sri Ayu Tarisa Viral Jadi Trending Hari ini, Siapa Dia? Berikut Penjelasannya

Mau tau tempat wisata rasa Eropa yang ada di Kota Bogor? 

Berikut ini 5 rekomendasi tempat wisata di Bogor termurah dan terupdate yang bikin Anda merasakan liburan di Eropa, dikutip Mediajabodetabek.com di kanal Youtube Pariwisata Daerah, pada Jumat, 22 Juli 2022.

1. Little Venice Bogor

Berlokasi di Jalan Hanjawar Pacet,  Desa Batu Lawang,  Cipanas, Bogor. 

Little Venice Bogor ini merupakan wisata rekreasi yang ada di Bogor dengan nuansa gaya Eropa. 

Para wisatawan akan disajikan dengan bangunan yang eksotis seperti berada di Vanesia, Italia. 

Tak heran jika tempat wisata Little Venice ini ramai dikunjungi kalangan anak muda zaman now. 

Pada dasarnya tempat wisata ini merupakan gabungan Villa dan Resort yang memiliki konsep liburan luar negeri. 

Udara sejuk dan dingin dengan suhu berkisar 17-24 derajat celcius menambah suasana liburan di Eropa. 

Harga tiket masuk Little Venice dibedakan berdasarkan usia dan hari. 

Baca Juga: 10 Ide Lomba 17 Agustus Untuk Bapak-Bapak, Dijamin Seru dan Anti Mainstream

1. Weekday atau hari biasa

a.  Dewasa: Rp25.000/orang

b. Anak-anak: Rp20.000/orang

2. Weekend atau hari libur 

a. Dewasa: Rp40.000/orang

b. Anak-anak: Rp30.000/orang

Berbagi wahana permainan disediakan disini, seperti wahana Gondala, Kapal Mississippi, dan wahana menarik lainnya yang wajib dicoba. 

Fasilitas yang tersedia cukup lengkap,  dan terdapat banyak spot foto untuk mengabadikan momen liburan yang menyenangkan.

2. Taman Bunga Nusantara Puncak

Berlokasi di Jl. Mariwati KM 7, Desa Kawungluwuk, Sukaresmi,  Cianjur Bogor, Jawa Barat. 

Taman Bunga Nusantara ini merupakan wisata alam yang menyajikan beragam jenis tanaman bunga. 

Tempat wisata yang ada di Kota Bogor ini menjadi salah satu pilihan destinasi favorit wisatawan di akhir pekan atau Wekeend.

Para wisatawan akan dibuat terpesona dengan pemandangan kawasan taman bunga ini. 

Terdapat banyak spot foto yang tersedia seperti di Taman Palem, Taman Perancis, Taman Jepang, dan Rumah Kaca seluas 2.000 M² dikelilingi tanaman tropis yang menyejukan. 

Wisata taman bunga ini juga memiliki fasilitas area keluarga untuk menggelar tikar dan berkumpul bersama keluarga besar dengan makan-makan bersama. 

Baca Juga: Update Terkini Penangkapan Nikita Mirzani, Polisi Sebut Penangkapan Sang Artis Dilakukan Persuasif

Para wisatawan juga diperbolehkan untuk membawa makanan dari luar, sehingga liburan akan terasa seperti berpiknik. 

Harga tiket masuk ke kawasan wisata Taman Bunga Nusantara ini cukup terjangkau  hanya merogoh kocek sekitar Rp25.000/orang.

3. Agrowisata Gunung Mas

Berlokasi di Jalan Raya Puncak KM.  87, Tugu Selatan, Cisarua Bogor, Jawa Barat.

Tempat Agrowisata Gunung Mas ini tepat berada di kawasan puncak bogor.

Jika Anda sedang berkunjung ke Puncak Bogor, pastikan sudah mampir ke Agrowisata Gunung Mas.

Area wisata yang dipenuhi dengan kebun teh, menarik para wisatawan untuk belajar tentang pengelolaan teh maupun sekedar foto-foto di area perkebunan teh. 

Selain itu, Agrowisata Gunung Mas juga menyediakan penginapan dengan gaya villa berkonsep kayu klasik rumahan. 

Bagi Anda yang ingin kumpul keluarga, komunitas, maupun organisasi, tempat wisata ini sangat direkomendasikan untuk acara-acara besar. 

Harga tiket masuk Agrowisata Gunung Mas cukup terjangkau sekitar Rp15.000/orang, harga ini belum termasuk wahana dan penyewaaan villa. 

Baca Juga: Ganjil Genap Puncak Bogor Hari Ini Jumat Sampai Minggu, 22-24 Juli 2022: Jam Operasional dan Titik Penyekatan

4. Wisata Citamiang Bogor

Berlokasi di Kampung Pondok Rawat, Desa Tugu Utara, Cisarua Bogor, Jawa Barat.

Wisata Citamiang ini merupakan destinasi wisata alam yang ada di Bogor. 

Tempat wisata ini di keliling dengan hutan pinus dengan suasana sejuk dan masih asri.

Wisata alam ini menjadi spot favorit wisatawan warga Jabodetabek untuk berkemah atau camping di alam terbuka. 

Terdapat pula disediakan gubug Villa di sekitar Hutan bagi Anda yang ingin merasakan sensasi menginap di alam terbuka. 

Selain itu,  tersedia berbagai wahana seperti outbound, flying fox, dan wahana menarik lainnya. 

Wisata Citamiang sering juga dijadikan sebagai tempat untuk berkumpul komunitas maupun dijadikan sebagai tempat trainning sebagai media pembelajaran di alam terbuka. 

Spot foto yang tersedia di kawasan hutan pinus ini juga cukup banyak. 

Harga tiket masuk cukup terjangkau dan pastinya ramah dikantong. 

5. Paralayang Bukit Gantole Puncak

Berlokasi di Jalan Raya Puncak KM 87, Gunung Mas, Bukit Gantole,  Puncak Bogor. 

Paralayang Bukit Gantole Puncak merupakan tempat wisata yang menyajikan wahana naik Paralayang diketinggian puncak Bogor.

Wahana ini banyak dikunjungi wisatawan luar kota yang ingin mencoba adrenalin naik Paralayang diatas puncak Bogor dengan hamparan perkebunan teh. 

Harga tiket masuk sekitar Rp13.000/orang.

Sedangkan untuk naik wahana Paralayang Anda akan dikenakan harga tiket sekitar Rp300.000/orang sudah termasuk pemandu Paralayang dan asuransi keselamatan.

Beberapa hal yang perlu diketahui dan diperhatikan bagi para wisatawan yang akan menaiki wahana Paralayang ini, di antaranya:

1. Dihimbau untuk menggunakan Sepatu saat menaiki Paralayang, jangan menggunakan Sendal karena akan membahayakan.

2. Bagi perempuan, gunakanlah pakaian atasan dan bawahan sepeti kaos dan celana, jangan menggunakan rok ataupun pakaian panjang yang akan membahayakan.

Demikianlah rekomendasi tempat wisata Bogor termurah dan terupdate dengan sensasi liburan di Eropa.***

Editor: Putri Amaliana

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler