Rekomendasi Cafe dan Tempat Nongkrong Hits di Tasikmalaya untuk Malam Minggu

22 Juli 2022, 13:15 WIB
Rekomendasi Cafe dan Tempat Nongkrong Hits di Tasikmalaya untuk Malam Minggu. /warunk-upnormal.business.site/JurnalMakassar/Alfathriawan

MEDIA JABODETABEK – Ketika bingung menghabiskan waktu di Kota Tasikmalaya, tidak ada salahnya untuk mampir ke salah satu tempat kedai coffe atau tempat makan yang ada di kota ini.

Selain memanjakan lidah, makanan dan minuman yang sajikan memiliki rasa yang lezat dan patut untuk dicoba.

Mau hangout dengan keluarga atau pacar di sekitaran Tasikmalaya. Itu sangat mudah dan juga di Tasikmalaya mempunyai banyak rekomendasi tempat yang bagus dan makanannya pun tidak kalah enak seperti di kota lainnya.

Baca Juga: Rekomendasi 5 Hotel Berbintang di Tasikmalaya uang Paling Banyak Dicari

Berikut rekomendasi tempat nongkrong atau cafe yang ada di Tasikmalaya, yang bisa kalian pilih saat hendak berkumpul dengan keluarga, teman bahkan pacar:

1. Delicato Cafe

Pertama yang direkomendasikan yaitu, Delicato Cafe dimana tempat ini sangatlah nyaman dan juga tempat ini bertema semi outdoor yang membuat tidak akan merasa kepanasan atau kekurangan udara saat makan atau nongkrong di tempat ini.

Harga yang di tawarkan pun cukup terjangkau. Delicato cafe ini berlokasi di Jl. K. H. Z Mustofa, Cihideung Tasikmalaya.

Baca Juga: Update Terkini Penangkapan Nikita Mirzani, Polisi Sebut Penangkapan Sang Artis Dilakukan Persuasif

2. Warunk Upnormal

Untuk warunk upnormal ini tentu sudah tidak asing lagi bagi sebagian orang, warunk upnormal ini memiliki cabang di kota-kota tertentu.

Harga yang ditawarkan di warunk upnormal ini sangatlah terjangkau dan juga tergolong bisa siapa saja yang akan menikmati makanan upnormal ini.

Warunk upnormal ini berlokasi di Jl Tentara Pelajar No. 73, Empangsari, Tasikmalaya. Biasanya warunk upnormal ini ramai pengunjung pada saat malam hari atau juga pada saat malam minggu.

Baca Juga: Rekomendasi 5 Penginapan Murah Tasikmalaya di Bawah Rp250 Ribu Per Malam

3. Kabeuki

Kabeuki merupakan tempat yang selalu ramai pengunjung di Tasikmalaya, walaupun cafe ini berdekatan dengan cafe lain akan tetapi cafe ini tidak membuatnya sepi.

Selain itu cafe ini memiliki fasilitas yang cukup unik dan membuat betah di tempat ini.

Tempat ini menyediakan fasilitas bermain bersama seperti kartu UNO, karaoke siapa saja pengunjung bisa nyanyi di atas panggung dan lain-lain.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Penginapan Murah di Salatiga, Harga di Bawah Rp200 Ribu, Ada yang Dekat Tempat Wisata Kopeng

4. Volkswagen Cafe

Sesuai dengan nama cafenya. Cafe ini mengusung tema konsep mobil khas Volkswagen salah satu menu andalan dari sini yaitu berbagai macam minuman yang enak dan menyegarkan.

Cocok untuk remaja atau orang dewasa yang nongkrong di tempat ini. Tempat Volkswagen cafe ini berada di Jl. Tarumanagara, Tawangsari, Tasikmalaya.

5. Berner Brotfabrik

Cafe ini sudah berdiri sejak tahun 2018, walaupun begitu cafe ini tidak pernah sepi dengan pengunjung.

Dengan mengusung konsep tempat yang nyaman dan tenang membuat cafe ini menjadi terkenal di Tasikmalaya.

Baca Juga: Ganjil Genap Puncak Bogor Hari Ini Jumat Sampai Minggu, 22-24 Juli 2022: Jam Operasional dan Titik Penyekatan

Selain harganya yang murah, kalian bisa mencicipi berbagai hidangan disini. Bener Brotfabrik mengusung khas Jerman. 

6. Anca Cafe

Cafe ini berlokasi di Jl. Siliwangi No. 29 Kahuripan, Tasikmalaya.

Cafe ini merupakan UKM dari salah satu Universitas yang ada di Tasikmalaya pada tahun 2019 yang dijalankan oleh mahasiswa.

Tidak hanya itu cafe ini bisa memilih biji kopi yang akan anda minum walaupun tidak ada di menu yang telah disediakan.

Berikut beberapa rekomendasi tempat atau cafe yang ada di Tasikmalaya yang bisa kalian kunjungi.***

 

Editor: Nurul Fitriana

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler