Resep Membuat Sate Kambing atau Sapi yang Empuk dan Tidak Bau Prengus Ada Bumbu Kecap hingga Maranggi

9 Juli 2022, 09:25 WIB
Resep Sate Kambing Bumbu Kacang /Facebook Resep Bunda

MEDIA JABODETABEK - Mendapatkan daging kurban Idul Adha membuat beberapa orang bingung untuk mengolahnya dengan resep apa.

Lantaran resep mengolah daging kurban seperti kambing atau sapi banyak sekali jenisnya, tetapi meskipun banyak ada satu resep yang paling akrab di lidah orang Indonesia.

Ya, itu adalah resep sate kambing atau sapi karena selain akrab di lidah orang Indonesia, juga merupakan resep paling praktis.

Menu sate kambing atau sapi paling enak dicampur dengan nasi yang masih panas dan berbagai lalapan serta sambal.

Baca Juga: Cara Menyimpan Daging Kurban yang Benar Agar Awet , Nomor 1 dan 5 Wajib Dicoba

Jika tertarik mencoba membuat resep sate kambing atau sapi yang empuk dan tidak bau prengus, yuk cek resep berikut ini.

1. Resep sate kambing bumbu kecap

Bahan:

• 250 gram daging kambing, potong dadu

• kecap manis sesuai selera

• 4 buah cabai rawit, iris

• 2 buah tomat, potong dadu

• 1 sdt merica bubuk

• 2 butir bawang merah

• garam secukupnya

• gula merah secukupnya, iris lalu cairkan

Baca Juga: 7 Rekomendasi Makanan Tradisional Khas Bandung yang Wajib untuk Dicoba

Cara Membuat:

• Rendam daging kambing yang sudah ditusuk dalam air gula merah, kecap, dan 1/2 sdt merica bubuk selama 15 menit.

• Campur kecap manis, 1/2 sdt merica, cabai, tomat, bawang merah, garam, dan gula merah.

• Aduk rata dengan menambahkan 2 sdm air.
Bakar sate hingga matang.

• Campur sate dengan sambal kecap yang sudah dibuat sebelumnya.

• Sajikan.

2. Resep sate maranggi khas Purwakarta

Bahan:

• 500 gr daging kambing, potong-potong

Baca Juga: Resep Tahu Jamur Seafood yang Sering Muncul di Drama Korea

Bumbu halus:

• 5 siung bawang merah

• 2 siung bawang putih

• 2 ruas lengkuas, cincang kecil agar mudah dihaluskan

• 2 ruas kencur

• 1/2 sdt merica bubuk

• 1 sdm ketumbar

• 1 ruas jahe

• 1 buah cabai merah besar, buang bijinya

Bumbu marinade:

• 4 sdm kecap manis

• 3 butir asam jawa, seduh dengan sedikit air panas ambil airnya saja

• 1/2 sdt garam

Acar:

• 2 buah tomat merah, potong dadu

• 3 siung bawang merah, potong-potong

• 5 buah cabai rawit, potong-potong

• 1 sdt cuka makan

• garam dan gula secukupnya

Baca Juga: Wajib Dicoba! Resep Membuat Keripik Sosis, Cemilan di Tanggal Tua

Cara membuat:

• Tusuk-tusuk daging pada tusuk sate.

• Campurkan bumbu halus dan marinade.

• Rendam sate ke dalam bumbu, biarkan kurang lebih 15 menit.

• Siapkan panggangan.

• Panggang sate hingga matang.

• Sajikan sate maranggi dengan acar dan jika suka bisa dituang kecap manis lagi.

3. Resep sate kambing mentega

Bahan-Bahan:

• 500 gram daging kambing

• 1 sdm buah nanas parut

• 2 sdm mentega

• 1/2 sdt lada bubuk

• kecap manis secukupnya

• garam secukupnya

Baca Juga: 8 Wisata Kuliner Khas Salatiga, Wajib Dicoba Ketika Pergi Berlibur, Dijamin Ketagihan

Cara Membuat:

• Daging kambing dibersihkan tak perlu dicuci.

• Potong-potong dan lumuri dengan buah nanas selama 10 menit.

• Tumis mentega, masukkan daging kambing.

• Aduk rata.

• Tambahkan sedikit air.

• Masukkan garam dan lada bubuk.

• Masak sampai daging empuk.

• Angkat.

• Tusuk-tusuk daging kambing, bakar sambil diolesi dengan kecap.

• Masak hingga sate matang agak kering.

• Angkat.

• Sajikan dengan nasi hangat dan acar mentimun.

Coba semua resep sate kambing di atas yuk mulai dari sate kambing bumbu kecap, sate kambing mentega, hinggasate maranggi khas Purwakarta, dijamin enak!***

 

 

 

 

Editor: Ricky Setiawan

Tags

Terkini

Terpopuler