3 Olahan Unik Kurma Simpel Cocok Untuk Buka Puasa Bersama Keluarga Dirumah

22 April 2021, 13:09 WIB
Mudah dan praktis! Resep minuman susu Kurma yang cocok buat buka Puasa /Tangkapan layar YouTube Domo Bramantyo/

 

MEDIA JABODETABEK – Kurma adalah buah yang memiliki kandungan manis alami di dalamnya dan sangat cocok di jadikan takjil untuk berbuka puasa.

Maka tak jarang banyak orang orang yang membeli kurma untuk dijadikan takjil berbuka puasa ketika bulan ramadhan.

Namun, tidak ada salahnya sekali kali untuk membuat buah kurma menjadi suatu olahan unik tanpa mengurangi rasa kurma didalamnya untuk berbuka puasa bersama keluarga dirumah, nih.

Baca Juga: Bocoran Ikatan Cinta 21 April 2021: Al Masih Berbohong, Nino Curiga Ricky Mengganggu Elsa Lagi

Es Kurma Pisang

Bahan :

10 butir kurma yang sudah dipisahkan dari bijinya

2 buah pisang

Es Batu sesuai selera

Chocochip (Optional)

Astor (Optional)

Cara membuat :

Masukkan kurma dan pisang ke dalam blender dan haluskan.

Siapkan gelas dan Es batu sesuai selera, kemudian tuangkan kurma dan pisang yang telah dihaluskan tadi ke dalam gelas.

Tambahkan topping chocochip dan astor atau menyesuaikan selera.

Es kurma pisang siap disajikan.

Baca Juga: Daftar Nama 53 Personel Kapal Selam KRI Nanggala 402 yang Hilang Kontak di Selat Bali

Es Susu Kurma

Bahan Susu :

75 gr kurma yang sudah dipisahkan dari bijinya

150 ml air panas

200 ml susu cair

125 ml air matang

1 sdm madu (optional)

Bahan Isian :

1 bks agar agar coklat

5 sdm gula

250 ml air

Baca Juga: Bocoran Sinopsis Bismillah Cinta 22 April 2021: Ustad Rehan Marah Sama Jannah

Cara membuat :

Pertama, rendam kurma tanpa biji dengan air panas dan diamkan selama kurang lebih 1 jam.

Lalu sambil menunggu, masukkan 1 bungkus agar agar cokelat ke dalam panci.

Kemudian masukkan gula dan air lalu masak dengan api sedang sambil aduk hingga matang dan tercampur rata.

Setelahnya, tuang ke loyang dan dinginkan.

Jika sudah 1 jam kurma yang direndam tadi dimasukkan ke dalam blender

Masukkan juga air matang, susu cair dan madu ke dalam blender lalu haluskan

Setelah halus, saring dan tuang ke dalam gelas.

Parut agar agar yang sudah di dinginkan dan masukkan ke dalam gelas yang sudah berisi susu.

Es susu kurma siap disajikan.

Baca Juga: Sempat Hilang Kontak, Kapal Selam TNI AL KRI Nanggala 402 Menunjukkan Tanda-tanda Kemunculan

Cookies

Bahan :

150 gr kurma yang sudah diiris

125 gr margarin

150 gr gula halus

1 butir telur

1 bks susu bubuk

1 sdt baking powder

250 gr tepung terigu

Cara membuat :

Campurkan margarin dan gula halus dengan mixer, lalu masukkan 1 butir telur kemudian mixer lagi hingga tercampur rata

Masukkan susu bubuk, baking powder dan tepung terigu kemudian aduk atau mixer hingga adonan tercampur rata.

Masukkan kurma lalu aduk dengan sendok atau tangan dan bentuk bulat bulat

Taruh adonan yang telah dibentuk diatas loyang kemudian pipihkan sedikit dengan garpu untuk membuat bentuk.

Masukkan ke dalam oven.

Cookies kurma siap disajikan.***

Editor: Putri Amaliana

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler