Geser Bridgerton, Squid Game Rebut Posisi Puncak di Netflix dengan Raihan 111 Juta Penonton

- 16 Oktober 2021, 20:00 WIB
Geser Bridgerton, Squid Game Rebut Posisi Puncak di Netflix dengan Raihan 111 Juta Penonton.
Geser Bridgerton, Squid Game Rebut Posisi Puncak di Netflix dengan Raihan 111 Juta Penonton. /Netflix

MEDIA JABODETABEK - Squid Game merupakan Serial drama survival asal korea selatan yang digandrungi oleh seluruh kalangan masyarakat di belahan dunia.

Baru-baru ini Netflix mengonfirmasi secara resmi melalui akun twitternya yang diunggah pada 13 Oktober 2021.

Netflix mengumumkan bahwa Squid Game merupakan seri platform streaming terbesar di Netflix.

Baca Juga: Cara Main Ome TV Server Internasional di iPhone Tanpa Aplikasi VPN, Dijamin Bakal Ketemu Bule

"Squid Game telah secara resmi mencapai 111 juta penggemar - menjadikannya peluncuran seri terbesar kami!," demikian tulis keterangan di akun Twitter @netflix.

Hal tersebut tentunya merupakan pencapaian terbesar dalam industri perfilman di Korea, mengingat Squid Game menjadi series Korea pertama yang masuk peringkat ke-2 TV Show Netflix yang paling banyak ditonton secara global.

Selain itu, juara bertahan sebelumnya Bridgerton berhasil digulingkan oleh serial drama survival Korea dengan telak.

Baca Juga: Pengalaman Jadi Peserta Vaksin Pfizer di Gerai Mini Vaksinasi Plasa Cibubur Jatisampurna, Cepat dan Mudah

Dengan pemutaran perdananya Bridgerton mencapai 82 juta penonton. Angka yang sangat mengesankan.

Namun, dikalahkan oleh Squid Game yang dalam pemutaran perdananya berhasil meraih 111 Juta penonton dari seluruh belahan dunia.

Sontak para penggemar Squid Game yang mengetahui pencapaian dari serial drama tersebut turut mengucapkan selamat untuk netflix dan semua aktor yang membintangi serial tersebut.***

 

Editor: Nurul Fitriana

Sumber: Twitter @netflix


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah